Bintang Real Madrid, Kylian Mbappe, membuat para pemain belakang Real Sociedad seperti bocah dari sekolah sepak bola (SSB).
Kylian Mbappe bersinar terang saat Real Madrid mendatangi markas Real Sociedad pada pekan keempat Liga Spanyol 2025-2026.
Mentas di Stadion Anoeta, Sabtu (14/9/2025), dia mengukir satu gol dan assist untuk membawa tim tamu meraih kemenangan 2-1.
Laga berjalan 12 menit ketika Mbappe membuka keunggulan Madrid.
Mbappe melahirkan gol lewat atraksi individu.
Dari tengah lapangan, pria kelahiran Paris itu mengejar bola yang mengarah ke area pertahanan Sociedad.
Kemudian Mbappe mendribel sampai kotak penalti dan menuntaskan aksinya dengan tembakan ke tengah gawang.
Si kapten timnas Prancis tetap bisa berlari stabil dan nyekor meski ditempel satu pemain lawan.
Mencetak gol saja tak cukup bagi Mbappe.
Sebelum turun minum, sang bomber mengukir assist.
Lagi-lagi Mbappe melakukannya lewat aksi individu.
Eks bintang Monaco itu menusuk lewat sisi kiri kotak penalti, lalu melewati satu bek musuh, dan mengirim bola ke depan gawang.
Umpan kiriman Mbappe disambut oleh sontekan Arda Guler untuk melahirkan gol kedua Madrid.
Sociedad cuma membalas satu kali via penalti Mikel Oyarzabal.
Mbappe benar-benar menggila di rumah Sociedad.
Dia mencatatkan tujuh dribel sukses atau jumlah terbanyak dalam pertandingan kali ini.
Tak berhenti di sana, Mbappe juga menjadi pemain dengan kemenangan duel terbanyak (11).
Catatan lainnya, jawara Piala Dunia 2018 itu memimpin statistik tembakan tepat sasaran terbanyak dengan enam buah.
Tak heran jika Mbappe dinobatkan sebagai pemain terbaik pertandingan.
Media Spanyol, Mundo Deportivo, memuji performa si pemilik nomor punggung 10.
"Mbappe memperlakukan bek Sociedad seperti bocah sekolahan," demikian bunyi tajuk berita mereka.
Performa Mbappe musim ini memang luar biasa.
Dia menorehkan empat gol dari empat penampilan di Liga Spanyol.
Berkat kontribusi Mbappe, Madrid memuncaki klasemen LaLiga.
Armada besutan Xabi Alonso mengemas 12 poin usai melewati empat laga.