- La Masia kembali jadi sorotan. Akademi legendaris milik FC Barcelona itu seolah tak pernah kehabisan stok talenta emas.
Setelah munculnya Lamine Yamal yang kini sudah menembus level tertinggi dunia di usia 18 tahun, dan Pau Cubarsi yang menjelma jadi bek tengah muda paling menjanjikan di Eropa. Kini giliran satu nama baru yang mencuri perhatian, yakni Ebrima Tunkara.
Dilansir dari YouTube Fabrizio Romano, winger berusia 15 tahun ini sedang jadi buah bibir di internal klub. Banyak yang menyebutnya sebagai “The Next Lamine Yamal”.
Bukan hanya karena posisinya yang sama di sisi sayap, tapi juga karena gaya bermainnya yang penuh keberanian, cepat, dan berani menantang bek lawan satu lawan satu.
Menurut laporan jurnalis transfer ternama Fabrizio Romano, Barcelona kini tengah mempersiapkan perpanjangan kontrak jangka panjang untuk Tunkara.
Klub bahkan telah bertemu dengan perwakilannya, agen super Pini Zahavi, untuk membicarakan proyek dan masa depan sang pemain muda.
Tunkara bukan nama baru di lingkungan La Masia. Ia sudah bergabung dengan akademi sejak musim 2018/19 dan sejak saat itu terus menunjukkan perkembangan luar biasa.
Meski baru 15 tahun, ia sudah menembus tim Juvenil A (U19) dan bahkan tampil di UEFA Youth League melawan PSG dan Olympiacos. Sebuah prestasi yang sangat jarang untuk pemain seusianya.
Barcelona menilai Tunkara sebagai aset penting dalam proyek jangka panjang mereka. Klub tak ingin mengulangi kesalahan melepas talenta muda terlalu cepat, sehingga kontrak baru menjadi prioritas utama dalam pembicaraan dengan Zahavi.
Hubungan baik antara Joan Laporta dan Zahavi juga diyakini akan memperlancar negosiasi ini. Kedekatan keduanya sudah terjalin lama. Dan kehadiran sang agen di Barcelona sejak awal pekan disebut menjadi sinyal positif bahwa kesepakatan akan segera tercapai.
Tunkara memang belum banyak dikenal publik luas, tapi di dalam lingkungan La Masia, namanya sudah disebut-sebut sebagai salah satu prospek paling spesial dalam beberapa tahun terakhir.
Gaya bermainnya yang eksplosif, kemampuan menggiring bola yang berani, serta naluri menyerang yang matang membuat banyak pelatih muda Barcelona percaya bahwa masa depan sayap kanan klub Catalan itu akan aman untuk waktu yang lama. (*)