-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Damri Buka Rute Lampung-Tangerang, Tiket Mulai Rp 195.000

Kamis, 06 November 2025 | November 06, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-11-08T09:25:19Z

Damri membuka rute pergi pulang dari Lampung menuju Tangerang mulai Jumat (7/11/2025), harga tiketnya dijual mulai dari Rp 195.000 untuk sekali jalan.

"Kami ingin menghadirkan pilihan perjalanan yang lebih mudah dan nyaman bagi masyarakat, khususnya yang ingin bepergian antara Lampung dan Tangerang. DAMRI berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan, terutama menjelang masa libur panjang akhir tahun."

Pernyataan tersebut disampaikan oleh Head of Corporate Communication DAMRI, P. Septian Adri S dalam siaran resmi, dikutip Kamis (6/11/2025).

Ia melanjutkan, rute baru ini merupakan bentuk upaya Damri menghadirkan konektivitas yang lebih luas dan nyaman bagi pelanggan, terutama menjelang momentum libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Di Lampung, titik keberangkatan dan kedatangan Damri berlokasi di: Unit 2, Simpang Randu, Way Bungur, Sukadana, Way Jepara, dan Labuhan Maringgai.

Sementara di Tangerang, titik keberangkatan dan kedatangan Damri berokasi di: Terminal BSD, Terminal Poris, dan Kota Serang Baru.

Damri yang melayani rute ini menggunakan armada kelas bisnis dengan konfigurasi kursi 2-2, dilengkapi CCTV, fasilitas pengisian daya, dan  makanan ringan.

Selain melayani perjalanan Pelanggan, sambungnya, DAMRI juga menyediakan layanan pengiriman paket dan barang.

Sehingga, lanjutnya, memudahkan masyarakat yang ingin mengirimkan logistik antarkota secara cepat dan terpercaya.

Bisa Mampir ke Taman Nasional Way Kambas

Hadirnya rute baru Damri ini dapat memberikan kemudahan bagi wisatawan dari Jakarta dan sekitarnya yang hendak berkunjung ke Taman Nasional Way Kambas, Lampung.

Sebelumnya, jika hendak ke Taman Nasional Way Kambas,  wisatawan perlu naik bus dari Pelabuhan Bakeuheni menuju Terminal Rajabasa.

Setelah itu lanjut naik bus lokal menuju Way Jepara, dan melanjutkan perjalanan ke Taman Nasional Way Kambas naik taksi atau kendaraan pribadi.

Kini, kamu bisa langsung naik Damri menuju pemberhentian di Way Jepara, setelah itu lanjutkan perjalanan naik kendaraan pribadi atau taksi ke Taman Nasional Way Kambas.

Jika ingin menyambangi Taman Nasional Way Kambas, tiketnya dibanderol mulai dari Rp 20.000 per orang pada hari biasa dan mulai dari Rp 30.000 per orang pada akhir pekan dan libur nasional.

×
Berita Terbaru Update