-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Legowo, Vinicius Junior Minta Maaf kepada Real Madrid dan Fans Usai Ngambek Ditarik Keluar Xabi Alonso

Kamis, 30 Oktober 2025 | Oktober 30, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-11-01T10:50:48Z

- Bintang Real Madrid Vinícius Júnior menyadari bahwa ia menjadi salah satu pemain yang disorot saat El Clasico akhir pekan lalu. Saat diganti, ia menunjukkan gesture tidak puas sambil emosi terhadap pelatih Xabi Alonso.

‎Demi mendinginkan situasi terutama bagi timnya, Real Madrid, ia pun merilis pernyataan maaf melalui media sosial pada Rabu (29/10).

‎“Hari ini saya ingin meminta maaf kepada seluruh penggemar Madrid atas reaksi saya ketika diganti dalam pertandingan El Clásico,” tulis Vinicius.

‎Permintaan maaf juga ditujukan Vinicius Jr. kepada seluruh elemen yang ada di intern Real Madrid.

‎“Seperti yang sudah saya lakukan secara langsung di latihan hari ini, saya juga ingin meminta maaf kepada rekan satu tim, klub, dan presiden," imbuhnya.

‎Pemain Timnas Brasil itu tidak menampik bahwa ia merasa jengkel saat ditarik keluar. Namun, tindakan itu ia lakukan karena ia memiliki semangat kompetitif yang tinggi hingga ingin terus menunjukkan performa terbaik selama 90 menit.

‎“Sifat kompetitif itu datang dari cinta saya terhadap klub ini dan semua yang diwakilinya,” ujarnya lagi.

‎Pemain sayap berusia 25 tahun itu menutup pernyataannya dengan janji untuk terus berjuang demi meraih prestasi terbaik bagi Los Blancos.

‎“Saya berjanji akan terus berjuang setiap detik demi kebaikan Real Madrid, seperti yang telah saya lakukan sejak hari pertama saya di sini,” pungkasnya.

‎Pernyataan Vini tersebut setidaknya bisa mendinginkan situasi ruang ganti Real Madrid pasca tindakannya di El Clasico tersebut. Hal itu juga bisa meredam isu hengkangnya sang winger dari Santiago Bernabeu.

×
Berita Terbaru Update