-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Hasil Kumamoto Masters 2025 - Tertikung Wakil Tuan Rumah, Kadek Dhinda Kandas dalam Duel Tiga Gim

Kamis, 13 November 2025 | November 13, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-11-14T02:10:18Z

Tunggal putri Indonesia, Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi berakhir menelan pil pahit pada babak 16 besar Kumamoto Masters 2025, Kamims (13/11/2025).

Setelah berhasil lolos ke babak 16 besar, Kadek Dhinda harus berhadapan dengan wakil tuan rumah, Asuka Takahashi.

Mengahdapi Takahashi, Kadek Dhinda menjalani pertarungan yang cukup sengit di awal gim pertama.

Kadek awalnya unggul dengan skor 3-0, tapi Takahashi mengejarnya.

Perebutan pin berjalan ketat hingga kemudian Kadek berhasil kembali unggul.

Kadek yang sempat tersusul lantas mempertahankan keunggulan poinnya hingga jeda interval dengan skor 11-5.

Permainan dimulai kembali, Kadek kembali menambah angka lebih dulu.

Kadek lantas terus unggul hingga akhirnya mengamankan gim pertama.

Memasuki gim kedua, wakil Indonesia itu meraih angka lebih dulu setelah pukulannya dinyatakan masuk.

Namun, di kesempatan berikutnya poin Kadek disusuk Takahashi yang berhasil menembus pertahanan wakil Indonesia itu.

Permainan terus berlanjut, perebutan poin berjalan sengit antara kedua pebulu tangkis kali ini.

Terjadi susul menyusul poin yang ketat antara Kadek dan Takahashi.

Kali ini, Kadek tertinggal di jeda interval dengan skor 8-11.

Permainan kembali dimulai, Kadek belum berhasil menyusul Takahashi yang berulang kali menambah poin.

Kadek yang tertinggal lantas diuntungkan oleh kesalahan Takhashi wakil Indonesia itu mulai mendekat dengan skor 13-16.

Sayangnya, Kadek kembali kecolongan setelahnya, lawan pun tinggal beberapa langkah menuju kemenangan di gim kedua.

Kadek pun berakhir kehilangan gim kedua dan laga berlanjut ke gim ketiga.

Di gim ketiga, perebutan poin kembali berlangsung ketat sejak awal permaianna, Takahashi dan Kadek mengejar skor satu sama lain.

Kadek kembali tertinggal di jeda interval dengan skor 9-11.

Setelah jeda interval, Kadek mencoba menambah angka, tapi Takahashi terus menjauh.

Wakil tuan rumah itu terus unggul hingga tinggal butuh dua angka lagi untuk menang, skor 12-19 untuk Kadek.

Takahashi lantas meraih match point setelahnya, wakil Jepang itu akhirnya menutup laga dnegan kemenangan.

Kadek pun berakhir tumbang dengan skor akhri 21-10, 16-21, 12-21 dan harus menerima kenyataan gugur di babak 16 besar.

×
Berita Terbaru Update