KEPRI POST - PT Vista Inti Nusa Batam, perusahaan yang menaungi Fame Hotel Batam, kembali membuka peluang emas bagi generasi muda yang ingin meniti karier di dunia perhotelan.
Melalui Program Magang 2025, perusahaan ini membuka empat posisi lowongan kerja magang yang dirancang untuk memberikan pengalaman profesional dan membuka jalan menuju karier jangka panjang di industri hospitality.
Program magang ini berlangsung selama enam bulan, mulai 24 November 2025 hingga 23 Mei 2026. Setiap peserta akan menerima tunjangan bulanan setara Upah Minimum Provinsi (UMP) Kepulauan Riau), yakni sekitar Rp 3,6 juta per bulan.
Selain itu, peserta yang menunjukkan kinerja dan potensi luar biasa berpeluang besar untuk diangkat menjadi karyawan tetap setelah program berakhir.
Kesempatan Berkarier di Dunia Perhotelan
Program ini terbuka untuk lulusan baru (fresh graduate) jenjang Diploma (D3) dan Sarjana (S1) dari berbagai jurusan yang relevan. Pendaftaran sudah dibuka dan akan ditutup pada 14 November 2025.
Anggota DPRD Provinsi Kepulauan Riau, Aman, S.Pd., MM, mengajak para pencari kerja muda di Batam untuk tidak melewatkan kesempatan berharga ini. Menurutnya, magang adalah langkah strategis dalam membangun karier profesional.
“Program magang adalah pintu masuk bagi lulusan baru untuk mengasah keterampilan, mendapatkan pengalaman kerja langsung, dan meningkatkan kompetensi diri. Kami mendorong para pencari kerja di Batam untuk memanfaatkan peluang ini sebaik-baiknya,” ujar Aman, Sabtu (8/11/2025).
Empat Posisi Magang di PT Vista Inti Nusa Batam
Bagi yang tertarik berkarier di industri perhotelan, berikut empat posisi magang yang tersedia:
1. Waiter & Waitress
2. Sales Admin
3. Front Desk Agent
4. HR Admin
Pendaftaran dapat dilakukan secara daring melalui situs resmi Kemnaker di link pendaftaran: https://maganghub.kemnaker.go.id/lowongan?q=vista+inti&prov=21
Jangan lewatkan kesempatan untuk menjadi bagian dari keluarga besar Fame Hotel Batam dan PT Vista Inti Nusa Batam. Segera daftarkan diri Anda sebelum 14 November 2025, dan wujudkan langkah pertama menuju karier impian di dunia perhotelan! ***